Daftar di PDIP, Paulus Waterpauw : Saya Kembali

banner 468x60

JAYAPURA iNFOPAPUA.ID,- Paulus Waterpauw atau populer disapa PW resmi mendaftar sebagai Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Provinsi Papua Periode 2024-2029 pada Pilkada Serentak, yang bakal digelar 27 November 2024 mendatang.  

PW didampingi Anggota Tim Pemenangan Paulus Waterpauw, Nasaruddin Sili Luli mengembali berkas pendaftaran di PDI Perjuangan Provinsi Papua, dan diterima Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah DPD PDI Perjuangan Provinsi Papua, Dany D Tamboto dan Staf di Kantor Sekretariat  PDI Perjuangan di Kotaraja, Kota Jayapura, Selasa (7/5/2024).  

banner 325x300

Sehari sebelumnya, Tim Pemenangan Paulus Waterpauw mengambil formulir pendaftaran di sejumlah partai politik, antara lain, PSI, NasDem, Hanura, Gerindra, Perindo dan PKS.

PW mengatakan, ia diberikan ruang, waktu dan kesempatan pertama, untuk mendaftar secara resmi di Kantor Sekretariat DPD PDI Perjuangan Papua.

PW hadir langsung menyerahkan sejumlah berkas, yang sehari sebelumnya telah disampaikan Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah DPD PDI Perjuangan Provinsi Papua.

Hati dan Jiwa Saya Ada di Papua

PW mengatakan, ia bersedia menjadi salah-satu calon gubernur Papua periode 2024-2029. Sebagai anak negeri dan perjuangan bangsa, yang juga mempunyai tanggungjawab yang sama terhadap kehidupan bersama  ini.

“Ya, mumpung kita masih diberikan ruang, waktu kesehatan dan kehidupan, yang baik ya bolehkah kiranya saya melakukan pendaftaran, untuk penjaringan dan sekaligus calon gubernur Papua periode 2024-2029. Saya mohon doa restu dari bapak ibu dan saudara-saudari, tapi juga dari seluruh masyarakat Papua, saya sudah kembali ke tanah Papua,” tandas PW.  

“Kemarin dua tahun saya menjadi Pj Gubernur di  Papua Barat. Saya jarang mengunjungi saudara- saudara. Saya mau kasih tahu kita semua basaudara dan orang-orang tua, bahwa Paulus Waterpauw sudah balik kesini. Dua tahun saya mengabdi di Papua Barat, tapi lebih 18 tahun saya ada di tanah Papua. Artinya bahwa hati dan jiwa saya ada disini,” jelas PW.  

Sosok Bawacagub Papua Anak Tabi dan Saereri

Lantas siapakah tokoh yang pantas mendampingi PW sebagai bawacagub Papua, PW menerangkan, ada beberapa figur, yang sudah bertemu dan sementara masih dalam penjajakan, tentu kriteria, terutama bawacagub Papua harus anak asli Tabi dan juga Saereri, karena ini wilayah adat mereka,  wilayah adat kita semua disini yang didominasi oleh kedua suku besar wilayah adat ini.

“Itu yang saya sedang cari. Kalau hal-hal yang berkaitan dengan spesifikasi tentang bawacagub Papua nanti kita jaringan tim. Tim kita sedang bekerja ada yang dari Jakarta. Sekarang sudah ada dalam pemantauan kurang lebih tiga orang figur,” terang PW tanpa merinci siapa figur-figur tersebut.

“Kita lihat nanti untuk perkembangan, karena cepat juga terasa ya waktu pembukaan pendaftaran dan penutupan, sehingga kita lihat nanti,” ucap PW.  

Soal sosok anak muda yang bakal mendampingi PW? Itu juga salah-satu yang sedang jajaki.

“Tapi prinsipnya menang ya kalau saya kan istilahnya dengan sejumlah pengalaman dan kapasitas kemampuan dan kedudukan jabatan, yang pernah saya capai di pelbagai bidang, kalau dilihat pribadi ini kan sudah lulus dan lolos gitu di Polri sudah di ASN juga, tapi juga saya diberikan kesempatan untuk ada  di partai politik, terutama Golkar. Saya merasa ini perlu dituangkan kepada anak- anak yang pasti jauh dibawah saya,” ujar PW.

Saya Pergi untuk Kembali

Adakah daya tarik, sehingga PW yang sempat digadang-gadang menjadi Bacagub Papua Barat, tapi akhirnya kembali ke Papua, PW menuturkan, sebenarnya 18-19  tahun ia mengabdi  di tanah Papua, dan dua tahun di Papua Barat berbeda chemistry, karena perlu waktu. Segala sesuatu itu perlu waktu, niat dan komunikasi, yang begitu muda, kerjasama kemudian juga saling mengerti satu dengan yang lain itu jauh lebih mudah disini.

“Saya rasakan disini bersama, baik tokoh agama, adat, perempuan pemuda dan lain lain. Saya rasa lebih nyaman disini. Saya pergi untuk kembali,” ungkap PW,” tukas PW.

Usai mengembalikan berkas pendaftaran ke PDI Perjuangan Papua, Tim PW menuju Kantor Sekretariat PAN Provinsi Papua, untuk mengambil formulir pendaftaran. Selanjutnya, Tim PW menuju Kantor Sekretariat DPW NasDem Provinsi Papua di Sentani, untuk menyerahkan berkas pendaftaran.  

Apresiasi Khusus untuk PW

Sementara itu, Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah DPD PDI Perjuangan Provinsi Papua, Dany D Tamboto mengatakan terkait pendaftaran Paulus Waterpauw di PDIP Papua.

Tamboto menuturkan, DPD PDIP Papua telah memnbentuk Tim 7, untuk melakukan penjaringan dan pendaftaran bakal calon kepala daerah.

“Kami memberikan apresiasi khusus untuk PW, yang sudah datang mengembalikan berkas. Kami menganggap beliau sangat serius, untuk maju dalam konstelasi Pilkada Papua periode 2024-2029,” kata Tamboto.  

Tamboto menjelaskan, hingga kini menjelang penutupan pendaftaran hari ini Selasa (7/5/2024) pukul 17.00 WIT  terdapat 7 Bacagub dan Bawacagub Papua, yang telah mengambil formulir pendaftaran, masing-masing empat bacagub Papua dan tiga bawacagub Papua.

Tamboto mengutarakan, proses penyaringan nanti untuk Bacagub Papua dan Bawacagub Papua akan dilakukan DPP PDIP di Jakarta.

Menurut Tamboto, untuk penyaringan Bacagub/Bawacagub Papua, Bacabup/Bacawabup dan Bacawalikota/bacawawalikota tanggal 13 Mei 2024 melakukan penyaringan. **

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *