JAYAPURA Infopapuaid,- Kader Barisan Militan Demokrat Papua meminta agar Ricky Ham Pagawak, Bupati Mamberamo Tengah diusulkan untuk menjadi calon Wakil Gubernur (Wagub) Papua dari Partai Demokrat guna menggantikan Klemen Tinal yang mangkat karena sakit pada pertengahan Mei 2021.
Usulan ini disampaikan oleh Ketua Kader Barisan Militan Demokrat Papua Oktof Hesegem didampingi sekretaris Rando Rudamaga dan perwakilan wilayah adat yakni Saireri, Animha, Lapago, Meepago dan Mamta di Kota Jayapura, Rabu (14/07).
“Kami dari Barisan Militan Demokrat Papua menyimpulkan bahwa sosok yang layak diusulkan jadi Wagub dari Partai Demokrat adalah Ricky Ham Pagawak,” kata Oktof Hesegem diamini rekan-rekannya dari sejumlah wilayah adat.
Dikatakan, berdasarkan rapat pleno Partai Demokrat Provinsi Papua pada Selasa (13/07) di Kota Jayapura ada enam nama yang mencuat untuk diusulkan yakni Ricky Ham Pagawak yang merupakan Bupati Mamberamo Tengah, Yunus Wonda yang merupakan Wakil Ketua I DPRP, Usman G Wanimbo Bupati Tolikara Tonny Tesar Bupati Kepulauan Yapen, Yermias Bisay Bupati Waropen dan Natalis Tabuni Bupati Intan Jaya.
“Kami sudah dua periode mengawal kepemimpinan Bapak Gubernur Lukas Enembe dan Klemen Tinal, sehingga kami sudah tahu dan paham kader Demokrat yang layak dan tepat untuk mengisi jabatan Wagub yang lowong,” katanya.
Dalam menentukan kader yang layak dan tepat, lanjut Oktof, seharusnya pengurus Demokrat Papua meneruskan nama-nama kader yang berpotensial tersebut ke pengurus Demokrat pusat untuk memutuskan, mana kader yang tepat menjadi pemimpin selanjutnya sesuai dengan penilaian kinerja dalam memajukan partai dan pembangunan di tanah Papua.
“Saran ini perlu kami sampaikan apalagi melihat keadaan Bapak Gubernur Lukas Enembe yang dalam masa pemulihan serta menjaga stabilitas dan harmonisasi para kader Demokrat di Papua,” ujarnya.
Dengan begitu, sambung Oktof, pemimpin Demokrat pusat yakni Agus Harimurti Yudhoyono yang akrab disapa AHY bisa memutuskan kader atau calon pemimpin mana yang tepat untuk menjadi pendamping Gubernur Lukas Enembe.
“Begitu juga para pengurus Demokrat di Papua harus bijak dalam memutuskan hal ini sehingga tidak merugikan kader yang berpotensial menjadi pemimpin Papua,” katanya.
Oktof menegaskan bahwa selama proses penjaringan calon Wagub dari Partai Demokrat, para kader Barisan Militan Papua akan mengawal hingga dirasakan berjalan aman dan lancar.
Sementara itu, C. Weya dari perwakilan La Pago menegaskan bahwa Ricky Ham Pagawak adalah kader partai berlambang bintang mercy yang sangat cocok mengisi kekosongan jabatan Wagub Papua dan mendampingi Gubernur Lukas Enembe dalam menjalankan roda pemerintahan, karena sangat terlihat kinerjanya.
“Saya mewakili La Pago mengusulkan agar Ricky Ham Pagawak yang menjadi calon Wagub dari Partai Demokrat mendampingi Pak Lukas Enembe,” katanya.(Redaksi)