Pesawat Trigana Air Ditembaki di Bandara Yahukimo, 1 Penumpang Terluka

Petugas saat melakukan pengecekan bodi pesawat Trigana Air usai penembakan di Bandara Nop Goliat Yahukimo. [Foto: Humas Polda Papua]
banner 468x60

YAHUKIMO, INFOPAPUA.ID – Pesawat Boeing Trigana Air PK YSC B 373-500 ditembaki saat hendak landing dan take off di Bandara No Goliat Dekai, Kabupaten Yahukimo, Sabtu (11/3/2023). Seorang penumpang dilaporkan terluka dalam peristiwa tersebut.

Kepala Bidang Humas Polda Papua Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Kejadian itu berawal dari informasi dari personel Opsnal Polres Yahukimo yang melakukan pengamanan di Area Bandara Nop Goliat Dekai, sekitar pukul 13.35 wit.

banner 325x300

Melalui HT dari personel Opsnal Polres Yahukimo bahwa terdengar bunyi tembakan 4 kali pada saat pesawat jenis Trigana Air (Boeing) landing di Bandar Nop Goliath Dekai yang berasal dari arah seputar Kali Brasa Dekai.

Tim gabungan bersama pihak maskapai Trigana Air langsung mengecek body pesawat dan tidak ditemukan bekas tembakan pada bagian body pesawat. Namun pada saat take off menuju Bandara Sentani Jayapura, pesawat tersebut kembali ditembaki 5 kali.

“Pada saat dilakukan pengecekan kembali di Bandara Sentani Jayapura terdapat 1 lubang bekas tembakan dibawah pesawat dan satu penumpang terkena serpihan pecahan kursi,” ungkap Benny.

Saat ini tim gabungan bersama Polres Yahukimo masih melakukan penyelidikan penembakan tersebut dengan melakukan penyisiran di tempat rawan di area Bandara Nop Goliat Dekai.  (Redaksi)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *