Jayapura Infopapua.id ,- Helikopter Air Fast bernomor registrasi PK-ODB, dilaporkan mengalami kecelakaan di Kampung Kawe Kabupaten Biven Digoel, Kamis 30 Desember 2021 pukul 18.59 WIT.
Kecelekaan yang dialami Kantor Helikopter Air Fast ini diketahui dari kantor Pencarian dan Pertolongan Merauke yang menerima berita signal distress atau pancaran signal marabahaya yang dikirimkan oleh sebuah pesawat berjenis helikopter dari arah Kampung Kawe di Kabupaten Boven Digoel yang telah terdeteksi lewat satelit.
Berdasarkan pancaran signal tersebut, tim berhasil mengindentifikasi bahwa signal marabahaya tersebut terpancar dari helikopter milik maskapai Air Fast bernomor registrasi PK-ODB yang mengalami kecelakaan pada koordinat 04?.57’5” S – 140?.07’6”E atau sejarak 130,8 km dari Boven Digoel kearah Utara.
Adapun Identitas awak pesawat, Capt Agung Miharja,Fauzan Huda, dan dua orang Belum diketahui indentitasnya, Polres Bovendigul Berkoordinasi dengan pihak terkait baik terhadap pihak TNI, Pemda, perusahaan, timsar, dan pihak Rumah Sakit,
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, SH mengatakan Keempat korban tersebut dilaporkan dalam kondisi selamat ditolong oleh warga sekitar dan saat ini berada di Kali Silet.
“Direncanakan hari ini seluruh korban akan dievakuasi menuju Boven Digoel menggunakan dua helikopter milik maskapai Asia One dan Demonim, untuk penyebab kecelakaan tersebut masih dilakukan penyelidikan,” ujar Kabid Humas. (redaksi)