20 Oktober Hitung Mundur PON Dilakukan

Sekretaris Umum KONI Papua, Kenius Kogoya/ Foto-ist
banner 468x60

JAYAPURA IP,- PB PON, KONI Papua, Dinas Olahraga dan Pemuda serta Dinas Sosial akan melakukan hitung mundur pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, Pada 20 Oktober 2020 mendatang, PB PON, KONI Papua Dinas Olahraga dan Pemuda serta Dinas Sosial, dimana empat instansi tersebut akan memaparkan kesiapan Papua secara keseluruhan.

PB PON akan memaparkan kesiapan panita pelaksanaan event olahraga tersebut, Disorda Papua memaparkan kesiapan venue pertandingan, Dinsos Papua menyampaikan jumlah OAP secara keseluruhan. Sementara KONI Papua akan menyampaikan progres pemusatan latihan para atlet dan target yang akan diusung pada PON nanti.

banner 325x300

Sekretaris Umum KONI Papua, Kenius Kogoya mengatakan, bahwa pada moment tersebut KONI Papua akan menyampaikan progres kesiapan para atlet Papua yang saat ini sedang digembleng menuju prestasi gemilang pada PON 2021 di bumi Cenderasih tanah Papua.

“Sudah pasti kita akan menyampaikan kesiapan atlet kita selama mereka sudah melaksanakan TC, progresnya hingga sampai saat ini pasti kita akan laporkan. Termasuk berapa atlet kita yang proyeksi untuk meraih medali emas pasti kita akan sampaikan,” ungkap Sekum KONI Kenius Kogoya SP.M.Si saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu, (16/09/2020).

Kenius juga membeberkan, bahwa KONI Papua akan berupaya untuk mencatatkan sejarah prestasi olahraga Papua. Apalagi kali ini, pesta olahraga terbesar tanah air itu diselenggarakan di rumah sendiri.

“Intinya kita sebagai tuan rumah harus memberikan yang terbaik untuk menjadi juara.
Kapan lagi kita mau buat sejarah untuk berprestasi di rumah sendiri, dan sekarang adalah waktunya. KONI akan berupaya untuk memperjuangkan atlet ini supaya bisa berprestasi. Target adalah juara umum,” ujar Kenius.

Sekum Kenius juga berharap, saat momentum hitung mundur 360 hari pelaksaan PON, venue yang telah rampung dapat diresmikan oleh Gubernur Papua, Lukas Enembe.

“Kalau bisa Bapak Gubernur (Lukas Enembe) meresmikan venue yang sudah rampung 100 persen, supaya atlet kita bisa menggunakan venue yang ada. Jangan kemudian atlet kita jadi tamu di rumah sendiri, kalau sudah diresmikan kita punya banyak waktu untuk penyesuaian dengan venue-venue tersebut,” tandasnya. (MG)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *