JAYAPURA IP – Sebanyak 552 personil yang terdiri dari perwira, bintara dan PNS jajaran Polda Papua mendapat kenaikan pangkat, upacara kenaikan pangkat dipimpin langsung oleh Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw di Aula Rastra Samara, Polda Papua, Selasa (29/6).
Dari 14 Perwira menengah (Pamen) empat di antaranya menerima kenaikan pangkat menjadi Kombes (Komisaris Besar) yaitu Kabidkum, Kabidkeu dan dua kombes sebagai auditor utama, Pama 22 orang, dan bintara ada 477 orang dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebanyak 27 orang.
Kapolda Papua mengatakan, para perwira dan PNS yang mendapat kenaikan pangkat patut bersyukur tetapi diberangi dengan peningkatan kinerja.
“pada seluruh pamen, pama, brigadier dan PNS yang berbahagia hari ini saya selaku Kapolda mengajak unutuk terus bersykur dan juga terus tingkatkan kinerja dengan baik,”jelas Kapolda.
Dikatakan ada banyak hal yang harus dilakukan karena sekarang sedang diperhadapi dengan pandemi Covid-19 yang trennya di beberapa daerah termasuk kota Jayapura terus meningkat.
“Itu menjadi tugas kita untuk terus mensosialisasikan hal ini tetapi juga menghadapi pemilukada yang akan dilaksanakan bulan Desember mendatang,”katanya.
Ditambahkan Kapolda, dalam rangka hari Bhayangkara ke-74 diharapkan semua perwira dan PNS jajaran Polda Papua dapat menambahkan kapasitas pelayanan.
“Harapanya dengan semangat hari Bhayangkara ke-74 menambah semangat dan kapasitas kemampuan kita dalam melakukan pelayanan kepada seluruh masyarakat,”. (redaksi)